Sunday, August 17, 2008

Perjuangan Pahlawan

Kemerdekaan
Betapa sulit untuk mencapainya
Bahkan dijaman modern seperti sekarang
Kemerdekaan belum jelas terwujud

Mungkin kita tak sadar
Sudah berapa nyawa meregang
Berapa hari, minggu, bulan bahkan tahun yang harus dihabiskan
Hanya untuk sebuah kata merdeka

Mungkin kita tak sadar
Bagaimana gigihnya para pendahulu kita
Berjuang merebut dan mempertahankannya
Untuk melihat sang merah putih berkibar

Mungkin jika para pejuang melihat keadaan sekarang
Mereka akan menangis bersedih
Perjuangan yang mereka lakukan dengan taruhan harta, benda dan darah
Belum diteruskan dengan baik dan benar

Sungguh besar perjuanganmu pahlawanku
Untuk membuat negara ini merdeka
Izinkan dhari kemerdekaan ini
Kami menundukkan kepala dan berdoa utkmu
Atas semua jasa-jasamu kepada negara ini
Terima kasih pahlawanku

6 comments:

Anonymous,  August 18, 2008 at 2:53 PM  

Terima kasih Pahlawan.. MERDEKAAAA

Anonymous,  August 18, 2008 at 5:28 PM  

kasian para veteran2 perang yg tak di indahkan oleh pemerintah..:(

ipanks August 18, 2008 at 7:34 PM  

@roe : MERDEKAAAA

@erwin : iya tuh, ga ada perhatian dari pemerintah

Anonymous,  August 19, 2008 at 12:11 PM  

hihihi,,,
merdeka, bang!!!

hihihi... jadi mahasiswa.. udah merdeka harus ngapain lagi ya? hehe

oohh,, iya,,,
cari IP bagus... trus kerja, dapet duit banyak..
sip,sipp??siiippp...

ipanks August 19, 2008 at 10:20 PM  

@ririn : IP ( Internet Protocol ), noh minta ma admin dikampusmu :P (becanda kok dek) iya cari IP yg bagus y.

@calvin alexander : thank you bro

  © Blogger template The Professional Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP