Monday, March 08, 2010

Semua Sudah Di Atur

Soldier of LoveSemua sudah diatur, mungkin itulah kata-kata yang tepat untuk kita yang selalu berusaha pantang menyerah. Sering kali dalam berusaha, kita menemui kegagalan-kegagalan yang tidak kita inginkan dan sering kali pula kita merasakan down atau seakan-akan usaha yang kita lakukan tidak pernah berhasil. Tapi ingatlah, sebuah usaha tidak ada yang tidak berhasil, hanya waktunya saja yang belum tepat untuk bisa dikatakan berhasil. Karena itulah, untuk posting kali ini Blog Ipanks mengambil judul “Semua Sudah Di Atur”.

Di dalam berusaha, kita selalu membuat berbagai macam rencana dan di setiap rencana itu kita menginginkan keberhasilan mutlak. Tapi jangan lupa bahwa kita hanya manusia, yang selalu membuat rencana, dan keputusan final tetaplah di tangan Yang Kuasa. Ada beberapa dari rencana kita yang berhasil kita dapatkan, tapi tidak sedikit pula rencana yang kita buat gagal total. Itu semua merupakan keberhasilan yang tertunda, yang menunggu waktu yang tepat untuk bisa berhasil.

Dengan mencermati setiap hasil dari rencana yang kita buat, dan mengambil hikmah dari semuanya, kita akan bisa bersikap lebih dewasa dalam menghadapi setiap kejadian-kejadian yang datang. Jika sebuah rencana dilandasi dengan ikhtiar sungguh-sungguh, keikhlasan untuk mendapatkan ridho dari rencana yang di buat, maka tunggulah waktu yang tepat untuk keberhasilan sebuah rencana itu.

Dan dengan terus berusaha pantang menyerah, dibantu dengan doa yang tulus, maka rencana demi rencana itu pasti akan mencapai keberhasilan yang kita inginkan, dan jangan bersikap putus asa. Manusia di haruskan untuk bekerja keras, dengan tidak melupakan kekuatan doa, dan tidak pernah menyerah, sehingga itu semua akan terwujud dengan sendirinya.


Update Links : Iklan di Internet Makin Populer, Poet Your Hair, I Loved You, but I Could Not Wait Forever

8 comments:

Ocha Cutee March 8, 2010 at 3:38 PM  

hidup memang penuh perjuangan..
jalani aj apa adanya..

blog ipanks March 8, 2010 at 5:38 PM  

@Ocha Cutee : bener banget

blog ipanks March 8, 2010 at 9:51 PM  

@secangkir teh dan sekerat roti : lha ini kan udah kesini hehehe

PRof March 9, 2010 at 7:19 PM  

Manusia hanya berhak berusaha, sedangkan hasil sudah ada yang berhak menentukan...Berusaha dan berdoa....

Abi March 9, 2010 at 10:42 PM  

Makasih ucapan selamatnya Pank, saya baru tahu kalau dapat bonus dari Infolinks dan komen Ipank jg baru ketahuan karena nyelip di box spam WP saya dan apa kabar bos?

blog ipanks March 9, 2010 at 11:48 PM  

@PRof : bener banget PRof, saya setuju sekali.

@Abi : hehehe asyikkkk dapat tambahan dana segar lagi yap Om Abi

  © Blogger template The Professional Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP